Beberapa
waktu lalu saya melakukan sebuah kelalaian. Dalam perjalanan menuju kantor,
saya dibonceng oleh Hanis. Sambil bercengkrama di sepanjang jalan, saya hanya
meletakkan ponsel di kantong jaket, yang mana kantong tersebut sangat longgar.
Sesampainya di gerbang kantor, saya baru sadar ternya ponsel saya hilang.
Saya
segera masuk kantor dan membuka laptop. Berharap ponsel saya GPS-nya aktif
sehingga bisa saya lacak dimana keberadaannya. Namun malang, ponsel tersebut sudah
berpindah tangan dan lumayan jauh dari posisi saya saat itu. Daripada terus
menerus murung memikirkannya, saya langsung membuka MatahariMall untuk mencari
referensi HP terbaru. Berikut tampilannya...
Sebagai salah satu
toko online terkemuka di Indonesia, MatahariMall
senantiasa melakukan inovasi untuk memuaskan para pelanggannya. Tak hanya soal
produk yang sangat variatif, tetapi juga ada promo-promo dan sejumlah
keunggulan pelayanan lainnya. Salah satu yang tidak boleh dilewatkan di
MatahariMall adalah varian HP Samsungnya yang sangat beragam.